PENGANTAR
Sampai
sekarang, terdapat 5 masalah pokok
kependudukan yang dihadapi Indonesia,
yaitu jumlah penduduk number
of Population ) yang besar, laju pertumbuhan penduduk ( population growth rate ) yang
tinggi, pola persebaran dan kepadatan penduduk ( population distribution and
density ) tidak merata, struktur umur penduduk ( population age
structure ) muda dan kualitas penduduk ( quality of people ) yang
belum tinggi.
Berbagai program pembangunan telah
dilancarkan untuk menanggulangi masalah-masalah kependudukan tersebut. Salah
satu program yang diharapkan dapat
memberikan kontribusi besar dalam mengatasi masalah kependudukan yaitu program
KB nasional yang telah dilaksanakan sejak tahun 1970.
Mahasiswa Fakultas Kesehatan
Masyarakat ( FKM ) di Universitas Bangun Nusantara Sukoharjo dituntut tidak
sekedar memahami berbagai persoalan kependudukan dan bagaimana cara
menanggulanginya. Tetapi juga diharapkan
mampu sebagai provider yang profesional khususnya dalam pelaksanaan
program Kependudukan termasuk program KB nasional guna mewujudkan keluarga berkualitas dan keluarga sejahtera.
Didorong keinginan untuk mempermudah mahasiswa dalam mengikuti
Mata Kuliah Kependudukan , maka
dengan segala keterbatasan, penulis mencoba menyusun Buku Pegangan ini.
Materi yang di ketengahkan dalam buku ini telah disesuaikan dengan tujuan
sintruksional yang telah dibakukan di FKM Universitas Bangun Nusantara
Sukoharjo.
Terbitnya buku pegangan kuliah ini,
tentu tidak terlepas dari dorongan dan bantuan berbagai pihak. Untuk itu penulis mengucapkan terima kasih yang
setulus-tulusnya kepada berbagai pihak yang telah membantu baik langsung maupun
tidak langsung dalam proses penyusunan buku ini.
Semoga bermanfaat. Amien.
Sukoharjo, Januari 2007
Penulis,
Sutarmo
PENDAHULUAN
Kerangka
Pengajaran Mata Kuliah :
Kependudukan
Di Universitas Veteran Bangun
Nusantara Sukoharjo
Setelah
mempelajari dan mengikuti mata kuliah ini
mahasiswa diharapkan dapat memahami dan menjelaskan program kependudukan
dalam upaya peningkatan kesejahteraan keluarga dan masyarakat.
B. Tujuan Instruksional Khusus
1. Mahasiswa mampu menjelaskan tentang demografi
dan kependudukan di Indonesia.
Untuk memenuhi tujuan instrusional khusus ini, maka pokok bahasan dan sub pokok
bahasannya meliputi :
1.1. Aspek demografi dengan sub
pokok bahasan tentang sumber data penduduk, jumlah dan pertumbuhan penduduk terutama
masalah fertilitas, mortalitas dan migrasi serta statistik data kependudukan.
1.2. Kepadatan, persebaran dan
struktur penduduk dengan sub pokok bahasan tentang kepadatan dan persebaran
penduduk, struktur atau komposisi
penduduk.
1.3. Pengaruh pertumbuhan penduduk
terhadap kehidupan sosial dengan sub pokok bahasan tentang nilai-nilai sosial,
keluarga dan perkawinan yang meliputi konsep keluarga, nilai perkawinan, usia
perkawinan, peranan keluarga kecil dan perencanaan keluarga.
2.
Mahasiswa
mampu menjelaskan tentang konsep program KB nasional dengan pokok bahasan utama dan sub pokok
bahasan sebagai berikut :
2.1. Latar belakang Program KB
Nasional dengan sub pokok bahasan tentang jumlah penduduk, laju pertumbuhan
penduduk, struktur umur, dan persebaran penduduk.
2.2. Tujuan Program KB Nasional
dengan sub pokok bahasan tentang tujuan
program KB nasiona dan sasaran langsung dan tidak langsung program KB nasional.
2.3. Kebijakan dan strategi Program
KB Nasional, dengan sub pokok bahasan utama tentang perluasan jangkauan,
pembinaan, pelembagaan dan pembudayaan serta keterpaduan. Sub pokok bahasan
strategi program KB nasional meliputi strategi dasar dan strategi operasional.
2.4. Pelaksanaan Kegiatan dalam
Program KB Nasional, dengan sub pokok bahasan utama tentang kegiatan KIE, Pelayanan Kontrasepsi dan pengayoman peserta
KB, Pembangunan Keluarga Sejahtera, Peran serta Masyarakat dan pemerintah serta
pendidikan Keluarga Berencana.
2.5. Tujuan dan Kebijaksanaan
Pembangunan Keluarga Sejahtera dengan sub pokok bahasan utama tentang
Pendewasaan Usia Kawin, Pengaturan Kelahiran, Pembinaan Ketahanan Keluarga dan
peningkatan kesejahteraan keluarga serta pokok-pokok kegiatan pembangunan
keluarga sejahtera.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar